REPUBLIK BOBOTOH - Wali Kota Bandung, Yana Mulyana beri tanggapan terkait ramainya polemik Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung dan Persib, belakangan ini.

Tanggapan tersebut disampaikan Yana Mulyana dalam unggahan di akun Instagramnya pada Sabtu malam, 7 Mei 2022.

Dalam unggahan tersebut, Yana Mulyana mengatakan Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung masih berusaha agar Stadion GBLA bisa dimanfaatkan dengan sebagaimana mestinya.

Dalam mewujudkan asetnya agar lebih bermanfaat, Yana menjelaskan bahwa saat ini Pemkot Bandung sudah melewati proses secara baik dan terukur.

Baca Juga: Umuh Tegaskan Persib Sudah Dapat Lampu Hiaju Kelola Stadion GBLA

"Assalamu'alaikum Wargi Bandung yang saya banggakan. Beberapa waktu ini, perihal pengelolaan Stadion GBLA yang merupakan salah satu aset Pemerintah Kota Bandung sedang ramai diperbincangkan.

Saya bersama Pemkot Bandung tentunya selalu berusaha untuk memaksimalkan aset tersebut agar bermanfaat,"

"Adapun untuk proses administratif terkait pengelolaan Stadion GBLA hingga saat ini tahap demi tahapnya terus berjalan dan progresnya pun jelas dan terukur. Oleh karena itu, demi kebaikan bersama, tahap demi tahap tersebut harus dipastikan benar-benar sesuai ketentuan dan selesai secara tuntas agar tidak menimbulkan permasalahan lain di kemudian hari," tulis Yana di Instagramnya.

Lebih lanjut lagi, Yana yang juga berkembang di lingkungan sepak bola Jawa Barat sangat memahami akan keinginan dan harapan warga Kota Bandung dan Bobotoh untuk menyaksikan tim kebanggaannya bermain di GBLA.

Baca Juga: Soal Pengelolaan GBLA, Teddy Tjahjono: Jangan Berandai-andai yang Engga-engga

Maka dari itu, Pemkot Bandung akan berusaha melewati mekanisme selanjutnya agar GBLA dan Persib tak menemukan masalah di kemudian hari.

Rencananya apabila tidak ada hambatan, segala proses pengelolaan Stadion berkapasitas 38 ribu itu akan ia sampaikan di kanal YouTube REPUBLIKBOBOTOH.COM pada Rabu, 11 Mei 2022 mendatang dan On Air di PRFM News 107,5 FM pada Selasa, 10 Mei 2022.

"Saya pribadi sebagai Wali Kota sekaligus pecinta sepakbola, sangat memahami dan peduli dengan keinginan warga Kota Bandung terkait pengelolaan Stadion GBLA. Dan InsyaAllah jika tidak ada kendala, segala proses terkait Stadion GBLA ini akan saya sampaikan di PRFM dan Channel Republik Bobotoh pada hari Selasa (10/05) dan Rabu (11/05). Bismillah. InsyaAllah #satsetsatset. Hatur nuhun." tutup Yana.**