Henhen Herdiana terlibat perebutan bola dengan pemain Bali United, Eber Bessa. (MO Persib)
REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts memprediksi duel lawan Bali United di laga pertama Grup C turnamen pramusim Piala Presiden 2022 bakal berlangsung menarik.
Ada sejumlah alasan yang membuat Robert meyakini pertemuan Persib kontra Bali United di Stadion GBLA, Minggu 12 Juni 2022, akan berjalan menarik dan menghibur meski hanya sebatas laga turnamen pramusim.
Yang pertama tentu status kedua klub yang saat ini masuk jajaran elite klub sepak bola di Indonesia.
Fakta Bali United adalah juara Indonesia dua kali berturut-turut dan Persib jadi pesaing serius mereka seperti di Liga 1 musim lalu.
Kedua adalah kondisi Bali United yang tengah serius membangun tim dalam persiapan menghadapi Piala AFC dan turnamen Piala Presiden 2022, jadi arena yang tepat bagi mereka untuk memanaskan mesin.
"Bali United tengah dalam persiapan menuju AFC Cup. Mereka punya waktu persiapan lebih panjang. Kita tahu, mereka juga tidak banyak mengubah pemainnya. Jadi Anda tahu, Bali sudah semakin kuat," kata Robert dikutip dari website Persib, Jumat 10 Juni 2022.
Ketiga adalah kehadiran kembali bobotoh di stadion untuk mendukung langsung perjuangan skuad Persib bertarung melawan tim terbaik di Indonesia.
Keberadaan bobotoh disadari Robert akan menambah energi bertanding Persib meski akan turun tanpa sejumlah pemain pilar karena sedang membela Timnas Indonesia dan cedera.
Baca Juga : Polrestabes Bandung Pastikan Laga Grup C Piala Presiden 2022 di GBLA
“Kami akan bermain di rumah di depan dukungan besar bobotoh,” ucapnya.
Alasan keempat yang bakal membuat pertandingan jadi menarik, adalah spirit para pemain yang dinilai Robert bakal berlipat, termasuk para pemain Persib.
Robert ingin para pemain Persib berlomba menunjukkan kualitas terbaik, sebab turnamen pramusim bisa menjadi kesempatan tepat untuk membuktikannya.
"Semua pemain ingin menunjukkan kemampuan mereka. Karena itu, kami ingin meraih hasil terbaik dan lolos babak berikutnya. Kami ingin menang dan berusaha bisa sampai ke perempat final," ungkapnya.**