REPUBLIK BOBOTOH - Kolom komentar Instagram Mohammed Rashid dibanjiri ucapan selamat dan terima kasih dari netizen Indonesia, tak terkecuali pemain Persib.

Hal tersebut tak lepas dari lolosnya Palestina ke Piala Asia 2023 usai menggasak Filipina 4-0 di laga pamungkas babak kualifikasi penyisihan grup B Piala Asia 2023.

Palestina meraih 9 poin hasil dari tiga kali menang dengan mencetak 10 gol dan sama sekali tidak kebobolan.

Baca Juga : Menolak Komentari Wasit, Spaso: Tak Ada Manusia yang Sempurna

Hasil tersebut menempatkan Palestina sebagai juara Grup B dan dinyatakan lolos ke putaran final Piala Asia 2023.

"Alhamdullah, we are going to the Asian Cup????????????????," tulis Mohammed Rashid di Instagramnya.

Beberapa pemain Persib yang mengucapkan selamat kepada Mohammed Rashid adalah Marc Klok dan Frets Butuan. Satu awak tim Persib lainnya yaitu Fisioterapis, Beni juga mengapresiasi lolosnya Palestina.

"Well Done Brother," kata Marc Klok.

"Selamat habibi," tulis Frets Butuan.

"Class Habibi," ujar Beni.

Kemenangan Palestina atas Filipina tersebut turut membuat langkah Timnas Indonesia semakin besar ke Piala Asia 2023.

Filipina dipastikan gagal melaju meski menjadi runner up grup B dengan raihan 4 poin.

Kemenangan Palestina atas Filipina itu juga berhasil dimanfaatkan oleh Timnas Indonesia yang berhasil membantai Nepal 7-0.

Timnas Indonesia pun masuk dalam jajaran runner up terbaik dan lolos ke Piala Asia 2023 dengan raihan 6 poin.

Baca Juga : Kanal YouTube Persib Diretas, Teddy Beberkan yang Terjadi

"Alhamdulillah brothers ???????? #TerimaKasih ????????," tulis seorang netizen

adicandra.23.

"Nuhun habibi????????????????❤," kata dekur_org.biasa.

"Thanks you rashid????????????????????❤️❤️," tulis bhtraydh.

"Conrats habibie...love from bandung," tulis bintang_langit_biru.**