Latihan tim Persib. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)
REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persib, Robert Alberts mengakui masa persiapan Maung Bandung terlalu singkat dalam menghadapi Liga 1 musim 2022-2023.
Menurut Robert Alberts hal tersebut disebabkan Persib dalam kondisi kurang baik setelah ditinggal beberapa pemain yang mengalami cedera dan harus istirahat panjang.
Bagi Robert Alberts, hal tersebut tentu memberatkan Persib dalam melakukan persiapan. Padalah waktu 3 pekan dirasa cukup apabila semua pemainnya berada dalam kondisi normal dan bisa melahap semua program latihan.
Namun demikian, Robert tetap berusaha dalam memaksimalkan waktu tersebut. Disamping itu, Robert juga sangat menantikan para pemain yang cedera untuk kembali berlatih setelah melewati waktu pemulihan yang panjang.
Baca Juga : PIRIWIT BIRU: Stop Sexual Harassment!
Sejumlah pemain Persib saat ini masuk daftar cedera yakni Teja Paku Alam, Victor Igbonefo, Nick Kuipers, Ciro Alves, dan David Da Silva.
Akibat banyaknya pemain yang cedera, membuat persiapan Persib juga terasa berat karena harus mengawali kompetisi dalam kondisi pincang dan berhadapan dengan tim kuat.
Sesuai draf jadwal Liga 1, Persib akan lebih dulu berjumpa dengan Bhayangkara FC yang dikenal kerap merepotkan Maung Bandung pada Minggu 24 Juli 2022.
Namun di waktu tersisa ini, Robert optimistis Persib akan melakukan segala upaya agar tetap tampil baik di Liga 1.
Baca Juga : Polemik Draf Jadwal Liga 1, Hanya 3 Laga Persib Ini yang Digelar Sore
"Seperti yang pernah saya katakan, di masa pramusim tim membangun kekuatan, menguji formasi dan pemain baru, lalu mulai bermain dengan gaya tertentu menyesuaikan lawannya," ungkap Robert kepada wartawan, Rabu 6 Juli 2022.
"Kini kami memiliki waktu sekitar tiga pekan dan kami sudah harus memainkan laga yang wajib dimenangkan. Karena itu, tiga pemain mengalami patah tulang dan itu tidak normal."
"Kini kami harus bangkit dan kami tahu akan menghadapi pembukaan laga yang sulit. Kami harus bersiap untuk itu." tutupnya.**