Striker Persib, David Da Silva. (Raffy Faraz/Republik Bobotoh)
REPUBLIK BOBOTOH - Pemain Persita Tangerang, Osas Saha sempat melakukan hal yang tidak terpuji saat laga Persita Tangerang vs Persikabo 1973 digelar Jumat, 19 Agustus 2022 di Stadion Benteng Taruna.
Laga yang berkesudahan dengan skor 5-3 untuk kemenangan Persita Tangerang ternodai aksi Osas Saha yang berjoget jelang detik-detik akhir pertandingan usai.
Aksi joget Osas Saha tak ayal menuai protes dari para punggawa Persikabo 1973 seusai wasit meniupkan peluit panjang.
Baca Juga: Fakta yang Mendukung Luis Milla Bakal Patahkan Mitos Pelatih Asing Persib
Tak ingin kelakuannya ini berbuntut panjang, pemain yang sudah menjalani proses naturalisasi lantas melakukan permohonan maaf kepada pihak Persikabo 1973 termasuk pada suporter.
Osas Saha berjanji tak akan mengulangi perbuatannya di kemudian hari atas tindakan yang dinilai banyak pihak tidak menghargai..
"Ya, saya Osas Saha mau minta maaf atas insiden di lapangan antara Persita dan Tira untuk pemain, ofisial, dan pendukung dan tidak akan mengulangi lagi," sesal Osas Saha lewat unggahan video di akun Instagramnya @osasmarvellous.
Baca Juga: Pesan Menyentuh Luizinho Passos untuk Penjaga Gawang Persib
Aksi joged Osas Saha tersebut diunggah akun Instagram @pengamatsepakbola yang lantas dikomentari bomber Persib Bandung, David da Silva.
David da Silva menilai apa yang dilakukan Osas Saha tidak memperlihatkan dia sebagai seorang pemain profesional.
"Tidak respect," tulis striker Dadid da Silva singkat.
Melihat kometar David da Silva, Osas Saha kemudian membalas komentar David da Silva dengan kata-kata makian.
"@daviddasilva14 kamu Anj*** benar, lawan barito musim lalu bikin apa anj*** gob***, saya sudah minta maaf masi bicara bodoh," maki Osas.
David pun tak diam, pemain asal Brasil itu membalas dengan kata-kata bernada menantang Osas Saha untuk membuktikannya di lapangan saat Persita vs Persib berlaga.
"Dont worry. We will meet in the game and you can speak everything in my face. Sabar emosi," balas David.
Menurut jadwal, laga Persib Bandung kontra Persita sendiri akan berlangsung pada 4 November 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.**