Luis Milla. (Adam Husein/Republik Bobotoh)
REPUBLIK BOBOTOH - Resmi menjadi pelatih kepala Persib Bandung usai diperkenalkan oleh manajemen kepada publik, Senin 22 Agustus 2022, Luis Milla tidak hanya mengusung misi membawa Persib meraih tiga poin dalam setiap pertandingannya.
Lebih dari itu, pelatih berdarah Spanyol tersebut ingin membuat Persib lebih memiliki karakter dalam bermain.
"Ini merupakan pekerjaan yang luar biasa. Saya mengerti Persib sangat membutuhkan kemenangan dan hasil yang konkret. Tapi, di sini saya ingin membuat Persib lebih memiliki karakter yang kuat dan gaya bermain tersendiri," tegas Luis Milla dikutip dari laman resmi Persib.
Baca Juga : Daftar Orang-orang Hebat dan Top Dunia di Sekitar Luis Milla
Demi memuluskan misinya, Luis Milla siap bekerja keras dan bekerja sama bersama seluruh awak tim Persib.
"Jadi, sekarang saatnya kita bekerja. Bukan hanya soal meraih hasil akhir, tapi bagaimana tim ini bisa memiliki gaya bermain yang baik, efisien dan disenangi oleh para bobotoh," ungkapnya.
Pelatih yang pernah menukangi Timnas Indonesia ini resmi dikontrak dua tahun oleh manajemen Persib.
Luis Milla mengisi kursi pelatih kepala pasca Robert Alberts mengundurkan diri beberapa pekan lalu.
Baca Juga : Dibebani Target Bawa Persib Juara, Begini Jawaban Luis Milla
Ditunjuk menjadi pelatih Persib, Luis Milla akan membawa dua orang baru yaitu pelatih fisik dan asisten pelatih. Namun belum diketahui siapa dua sosok yang akan mendampinginya melatih Persib.**