Zalnando. (Adam Husein/Republik Bobotoh)
REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung akan hadapi tuan rumah Arema FC pada pekan kesembilan Liga 1 musim 2022-2023 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu 11 September 2022.
Persib menatap duel kontra Arema dengan kepercayaan diri tinggi setelah meraih kemenangan 2-1 atas RANS Nusantara FC di Stadion GBLA, Minggu 4 September 2022.
Cara dan proses Persib meraih kemenangan memang terasa masih belum cukup menenangkan hati bobotoh, tetapi hasil positif atas RANS bermakna lebih dari sekadar 3 poin.
Baca Juga : 6 Putusan Komdis PSSI dalam Sidang pada 2 September 2022
Kemenangan atas RANS paling tidak membangkitkan kembali kepercayaan diri para pemain Persib setelah sempat terpuruk akibat kekalahan dari Bali United dan PSM Makassar.
Bahkan, kekalahan dari PSM membuat kinerja para pemain Persib secara tim disorot, terlebih skornya cukup telak.
Karenanya, kemenangan atas RANS ibarat obat untuk menyembuhkan luka yang diderita Maung Bandung.
Itu juga yang disadari oleh pemain Persib, Zalnando, yang bertekad membawa Persib mempertahankan momentum di kandang Arema FC.
Baca Juga : Jelang Hadapi Arema, Luis Milla Istirahatkan Para Pemain Persib
"Ya, kemenangan kemarin menjadi awal yang baik. Kita kembali ke jalur yang benar. Ini jadi motivasi kita menghadapi pertandingan di depan," kata Zalnando dikutip dari website Persib, Selasa 6 September 2022.
Menghadapi Arema, Zalnando menegaskan, Persib siap melanjutkan hasil positif. "Kami harus melanjutkan hasil ini," ucapnya.
Pertandingan Arema vs Persib akan digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu sore 11 September 2022, pukul 15.30 WIB dan disiarkan langsung Indosiar.**