REPUBLIK BOBOTOH - Tanpa memandang sebelah mata calon lawannya, Persib Bandung bertekad untuk tetap berada di jalur yang benar pasca kehadiran Luis Milla di kursi pelatih.

Daisuke Sato dkk memang berpeluang untuk meraih kemenangan atas Barito Putera di pekan ke-10 Liga 1 2022 yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat 16 September 2022, sore ini.

Jika melihat dari segi peringkat di papan klasemen dan raihan yang ditorehkan Laskar Antasari, peluang Persib untuk bisa menyabet poin sempur sangat terbuka lebar.

Baca Juga : Daftar Pemain Barito Putera yang Absen saat Hadapi Persib, Duo Brasil Masih Menepi

Bahkan caretaker Barito Putera Vitor Tinoco mengakui bahwa timnya datang ke Bandung dengan bekal percaya diri yang kurang.

"Semua tahu kita posisi di klasemen masih di bawah, terus persiapan kita setiap hari coba bangkitkan kepercayaan diri dari pemain, itu tujuan kita pada pertandingan ini," ungkapnya dalam sesi jumpa pers, kemarin.

Alasan lain Persib bisa meraih poin penuh di laga sore nanti yakni bekal positif di dua laga sebelumnya.

Kehadiran Luis Milla di tengah keterpurukan, mampu membuat Persib lebih berbicara saat ini.

Dengan skema permainan baru yang diusung bersama Luis Milla, Persib mampu membuat kejutan-kejutan di pertandingan melawan RANS Nusantara yang berakhir kemenangan.

Kejutan berlanjut ketika Persib mampu menjinakan Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, dengan skor 1-2.

Tidak menutup kemungkinan Persib akan kembali membuat kejutan ketiga di bawah komando Luis Milla, baik secara hasil, permainan, maupun formasi yang akan diterapkan melawan Barito Putera.

Luis Milla sendiri menegaskan, pasukannya sangat ingin melanjutkan tren positif yang tengah dirasakannya dalam dua pertandingan sebelumnya.

"Setelah dua kemenangan, kami ingin melanjutkan itu, baik dari penampilan maupun hasil," ujar Luis Milla.

Baca Juga : Dikomentari Luis Milla, Ini Alasan Ciro Alves Ubah Warna Rambut

Pertandingan Persib vs Barito Putera akan disiarkan secara langsung oleh Indosiar pada pukul 15.30 WIB. Selain itu, bobotoh juga bisa menikmati siaran tersebut melalui vidio.com (Link live streaming Persib vs Barito Putera).**