Ciro Alves. (Kris Andieka/Republik Bobotoh)
REPUBLIK BOBOTOH - Penyerang Persib Bandung, Ciro Alves buka suara terkait penundaan kompetisi Liga 1 imbas dari tragedi Kanjuruhan yang merenggut banyak korban jiwa.
Ciro Alves mengaku sedih dengan penundaan kompetisi Liga 1 tersebut. Selain Liga 1, PSSI juga memutuskan langkah serupa untuk kasta Liga 2 dan Liga 3.
Meski sedih, Ciro Alves harus menerima keputusan tersebut karena atas dasar kemanusiaan.
Baca Juga : 5 Hal Unik dan Menakjubkan Tentang Qatar Tuan Rumah Piala Dunia 2022
Bahkan, pria asal Brasil itu juga sangat terpukul atas tragedi Kanjuruhan yang merenggut banyak korban jiwa.
"Saya sedih dengan dihentikan kejuaraan dan sangat sedih atas apa yang terjadi," ujar Ciro Alves kepada awak media pada Senin, 24 Oktober 2022.
Ciro Alves menambahkan tragedi ini harus menjadi alarm bagi semua pihak akan pentingnya keselamatan banyak orang di dalam pertandingan.
Baca Juga : Ciro Alves Pilih Jalan Berbeda, Ini Alasannya
Namun meski dalam tragedi Kanjuruhan bukan disebabkan perselisihan antar suporter, Ciro Alves mengatakan, semua suporter harus segera mangambil sikap.
Baginya yang terpenting, semua suporter harus lebih menghormati perbedaan dan berdamai agar tidak kembali jatuh korban jiwa di dalam pertandingan sepak bola.
"Saya pikir saat ini yang paling penting adalah semuanya damai mulai sekarang," imbuhnya.**