Beckham Putra Nugraha usai cetak gol ke gawang Arema. (MO Persib)
REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung sukses meraih kemenangan atas FC Bekasi City di sesi latihan bersama pada Sabtu, 20 November 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung.
Persb Bandung menyudahi pertandingan melawan FC Bekasi City dengan skor 3-0, pada laga tersebut gelandang muda Beckham Putra Nugraha berhasil mencetak dua gol alias brace.
Dua gol yang diciptakan Beckham Putra Nugraha memancing pujian dari pengamat dan komentator sepak bola, Mohamad Kusnaeni yang biasa disapa Bung Kus.
Baca Juga: Luis Milla Sebut Persib Bandung Tampil dengan Dua Wajah Berbeda
Seperti diketahui Beckham Putra Nugraha mencetak gol menit 80 dan beberapa detik jelang pertandingan usai.
Dua gol tersebut diciptakan Beckham dengan dingin, pertama memanfaatkan umpan crosing Dedi Kusnanda, Beckham menyelesaikannya bola lambung yang mengelabui kiper FC Bekasi City, Hendra Molle.
Sementara gol kedua juga dimaksimalkannya dengan dingin memanfaatkan umpan Arsan Makarin, Beckham yang berdiri bebas langsung menceploskan bola ke gawang FC Bekasi City.
Baca Juga: Akhirnya Bisa Kembali Bertanding Setelah 8 Bulan Absen, Begini Ungkapan Teja Paku Alam
Bung Kus pun langsung memuji aksi itu yang menyebutkan bahwa Beckham bermain sangat tenang dan eksekusinya dilakukan dengan dingi.
"Beckham bermain luar biasa, aksinya sangat tenang dan gol-gol yang diciptakan semuanya dilakukan dengan dingin," puji Bung Kus.
Bahkan Bung Kus mengatakan bahwa ketenangan seorang Beckham tak tercermin dari usianya yang baru 21 tahun.
"Beruntung Persib punya Beckham yang di usia masih muda tapi punya ketenangan dalam bermain," pungkas Bung Kus.**