REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung baru saja menyelesaikan sesi latihan pada hari ini, Rabu, 24 November 2022 di Stadion Sidolig, Kota Bandung.

Dalam sesi latihan yang digelar pada siang hingga sore hari ini berlangsung sangat sengit hingga salah satu pemain terpaksa menyelesaikan sesi latihan lebih dulu dibanding pemain lainnya.

Latihan yang digelar selama 2 jam tersebut memang memiliki bobot cukup tinggi. Pasalnya para pemain terlihat sangat termotivasi demi menjaga kebugarannya.

Baca Juga : Tayang Jam 17.00 WIB, Ini Link Live Streaming Piala Dunia 2022 Swiss vs Kamerun

Berbagai program latihan juga dilahap semua pemain. Sayangnya saat menjalani program latihan bertahan, pemain Persib, Nick Kuipers mengalami benturan dengan Bayu Fiqri.

Atas benturan tersebut, Nick sempat memegangi kakinya dan menuntaskan sesi latihan lebih cepat.

Selain itu, tampak pula David Rumakiek dalam sesi latihan terbuka tersebut. Akan tetapi David masih berlatih secara terpisah dengan didampingi ofisial tim.

Baca Juga : Luis Milla Tetap Santai Saat Persib Kehilangan Banyak Pemain

Sesi latihan ini juga sempat diguyur hujan dengan intensitas sangat rendah. Namun hal itu tak menurunkan semangat tim Persib dan tetap melangsungkan sesi latihan hingga selesai.

Intensitas latihan Persib terus ditingkatkan, apalagi belakangan mulai ada titik terang terkait kelanjutan kompetisi yang rencananya digelar mulai Desember 2022 mendatang.**