REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung belum memastikan siapa pemain anyar yang bakal didatangkan di jendela transfer paruh musim Liga 1 2022-2023.

Keinginan Pelatih Persib, Luis Milla Aspas, memang cukup spesifik yakni meminta didatangkan pemain yang berposisi full back kiri.

Namun, masalahnya banyak pemain di posisi tersebut yang secara kualitas cukup mumpuni masih terikat kontrak dengan klubnya sekarang.

Baca Juga : Pemain Viking FK Segera Dapatkan Status WNI

Hal itu diakui oleh Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono. Dia mengatakan, sulit mendapatkan amunisi lokal di pertengahan musim.

"Ya gak tahu kalau di pertengahan musim untuk dapetin pemain lokal saya rasa tidak mudah," ujar Teddy, belum lama ini.

Meski kesulitan mendatangkan pemain yang sesuai spesifikasi pelatih Luis Milla, tetapi belakangan santer rumor Persib akan mengumumkan pemain anyar pada 5 Januari 2023.

Baca Juga : LIB Sebut Laga Persib vs Persija Digelar di GBLA

Sejauh ini ada beberapa nama yang ramai dikabarkan jadi incaran Persib Bandung. Di antaranya, pemain Persebaya Surabaya, Alwi Slamat.

Kemudian winger PSM Makassar, Yakob Sayuri. Fullback RANS Nusantara FC, Edo Febriansah. Lalu Ardi Idrus (Bali United), hingga Pratama Arhan (Tokyo Verdy).

Selain lima nama tersebut, striker Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri yang kebetulan sedang nganggur, juga diisukan diincar Persib.

"Belum dapet, kalau udah pasti diumumin," ujar Teddy.**