REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung mengonfirmasi resmi mendatangkan Mario Fabiyo Londok yang sebelumnya bermain bersama klub Liga 2, Persipura Jayapura.

Dengan bergabungnya Mario Fabiyo Londok, Persib kini memiliki lima penjaga gawang. Empat lainnya adalah Teja Paku Alam, I Made Wirawan, Reky Rahayu, dan Fitrul Dwiu Rustapa.

Dalam rilis media yang diterima REPUBLIKBOBOTOH.COM, Persib mendatangkan penjaga gawang kelahiran Kotamobagu, 14 November 1997 itu, karena pelatih kiper Luizinho Passos masih melihat adanya kerawanan cedera di posisi tersebut.

Baca Juga : M Ridwan Ungkap Alasan Cadangkan Marukawa di Laga PSIS vs Persib

"Pelatih merekomendasikan perekrutan kiper untuk membangun atmosfer persaingan dan suasana kompetititif di semua lini, termasuk penjaga gawang," kata Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB), Teddy Tjahjono.

Sebelum berbaju Persipura (2019-2022), Mario pernah memperkuat Persma Manado (2014), Celebest FC (2016), Martapura FC (2017) dan Persidago Gorontalo (2018).

Baca Juga : Profil Pemain Anyar Persib Mario Fabiyo Londok

Profil Mario Fabiyo Londok

Lahir: Kotamobagu, Sulawesi Utara 14 November 1997 (26 tahun)

Posisi: Penjaga Gawang

Tinggi Badan: 180 cm

Karier:

2016 Celebest FC

2017-2018 Martapura FC

2018-2019 Persidago

2019-2022 Persipura.**