Direktur Persib, Teddy Tjahjono. (Adam Husein/Republik Bobotoh)
REPUBLIK BOBOTOH - Bos Persib Bandung Teddy Tjahjono tetap memiliki keyakinan penuh untuk menggapai gelar juara di Liga 1 musim ini.
Teddy Tjahjono menjelaskan, secara matematika, Persib masih memiliki peluang untuk meraih gelar di musim ini.
Semangat pria berkacatama itu seakan tidak pernah pudar, apalagi semua pemain Persib juga masih tetap optimis untuk terus menjaga jarak dan hingga akhirnya bisa menggeser posisi PSM di pucuk klasemen.
Baca Juga : Bersahabat dengan Gawang Persebaya, Striker Persib Redam Ego
Namun Teddy Tjahjono mengakui peluang juara tersebut memang tipis bagi Persib.
Sekalipun Persib gagal meraih gelar juara musim ini, Teddy Tjahjono akan tetap mengapresiasi kinerja timnya.
Terlebih lagi, Persib di musim ini memang melewati kompetisi dengan dinamika beragam.
Namun secara perlahan, progres timnya terus meningkat dan itu patut disyukuri oleh seluruh pihak yang sudah mendukung Maung Bandung.
"Ya, kan kalau kita melihat dari perjalanan awal bahwa hasil sekarang hasil yang lebih baik yang patut kita syukuri," ujar Teddy Tjahjono kepada awak media pada Senin, 13 Maret 2023.
Ia menambahkan, Persib di musim ini memang mengawali kompetisi dengan kurang impresif. Namun menurutnya jika Persib berhasil mengamankan posisi runner up, maka hal itu cukup memuaskan.
Baca Juga : Ini Alasan Laga Persebaya vs Persib Jadi Spesial untuk Luis Milla
"Ini kan suatu perjalanan, jadi ya kalau kita ikuti dari awal kan mengalami kesulitan, sekarang ada di posisi 2, jadi harus kita syukuri," tutup Teddy Tjahjono.**