REPUBLIK BOBOTOH - Panitia pelaksana SEA Games 2023 Kamboja telah selesai melakukan drawing pembagian grup cabang olahraga (cabor) sepak bola putra pada Rabu 5 April 2023.

Hasil drawing menempatkan Timnas Indonesia U-22 tergabung di Grup A bersama tuan rumah Kamboja, Myanmar, Filipina, dan Timor Leste. Cabor sepak bola SEA Games 2023 rencananya mulai digelar pada 29 April 2023.

Sementar Grup B menjadi neraka karena negara-negara unggulan harus saling sikut yakni Vietnam, Thailand, Singapura, Malaysia dan Laos jadi tim yang di atas kertas terlemah.

Baca Juga : Transfer Pemain Liga 1: Persik Kediri Amankan 4 Pemain Pilar

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menanggapi hasil drawing cabor sepak bola SEA Games 2023. Mantan Presiden Inter Milan itu, cukup optimistis Indonesia bisa melangkah jauh di SEA Games 2023.

"Bismillah. Tidak ada lawan yang mudah. Kita mesti berjuang keras untuk dapat menuntaskan misi merebut emas SEA Games," ujar Ketua Umum PSSI Erick Thohir dikutip dari laman PSSI, Rabu 5 April 2023.

Namun kiprah Timnas Indonesia U-22 dalam bayang-bayang ancaman sanksi FIFA. Erick Thohir tersirat mengakui eksistensi timnas sepak bola Indonesia ajang SEA Games akan tergantung pada keputusan FIFA.

Baca Juga : Hadapi Persib, Persita Dapat Tambahan Amunisi

Saat ini PSSI sedang berjuang keras agar ancaman sanksi FIFA pada Indonesia dapat dihindari seminimal mungkin. PSSI berharap dinamika seputar Piala Dunia U-20 tidak mempengaruhi keikutsertaan Indonesia pada ajang lain, seperti SEA Games.

"PSSI hingga kini terus menjalani komunikasi dengan FIFA. Harapan kita bersama agar kita bisa tampil di SEA Games untuk merebut emas yang terakhir kali diraih pada SEA Games 1991 Manila," kata Erick.

Berikut hasil drawing cabor sepak bola SEA Games 2023

Grup A: Kamboja, Indonesia, Myanmar, Filipina, Timor Leste

Grup B: Vietnam, Thailand, Singapura, Malaysia, Laos.**