REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung terbilang cukup aktif dalam memanfaatkan waktu di jendela transfer pemain kali ini. Sudah 5 pemain dan 1 asisten pelatih, sukses direkrut Persib Bandung untuk memperkokoh kualitas timnya.

Selain merekrut Bayu Eka Sari di posisi asisten pelatih, Persib merekrut 5 pemain anyar di bursa transfer pemain jelang bergulirnya kompetisi Liga 1 musim 2023-2024.

Mereka ialah Tyronne Del Pino, Edo Febriansah, I Putu Gede Juni Antara, Ryan Kurnia, dan yang terbaru adalah bek asal Spanyol, Alberto Rodriguez Martin.

Baca Juga : Persib Dirumorkan Tertarik Boyong Pemain Jebolan Liga Jerman

Kehadiran 6 sosok baru tersebut tentu mendapatkan sambutan baik dari bobotoh dan para pemain Persib. Bahkan pemain muda Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha juga menyambut gembira atas perekrutan yang dilakukan timnya.

"Tentunya ini bagus juga buat tim karena kita tahun kemarin kita gagal di akhir akhir karena gagal juara," ujar pemain jebolan Diklat Persib itu pada Senin, 12 Juni 2023 di Stadion Sidolig, Kota Bandung.

Ia juga optimistis, kehadiran 6 sosok baru itu akan memberikan dampak luar biasa baiknya. Sehingga, tujuan Persib dalam meraih gelar juara di musim ini semakin besar

Baca Juga : Lini Tengah Memanas setelah Persib Rekrut Tyronne Del Pino, Begini Komentar Beckham

"Tentunya dengan datangnya pemain baru ini jadi tambahan yang sangat kuat buat tim kita meraih gelar juara di musim ini," tutupnya.

Persib dijadwalkan melakoni pertandingan perdana di Liga 1 musim 2023-2024 menghadapi Madura United FC pada Minggu 2 Juli 2023 mendatang.**