Selebrasi para pemain Persib setelah David da Silva mencetak gol ke gawang Madura United. (Adam Husein/Republik Bobotoh)
REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung selamat dari kekalahan saat menjamu Madura United FC dalam laga pekan pertama Liga 1 musim 2023-2024.
Bertanding di hadapan ribuan bobotoh yang hadir di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Persib harus puas dengan hasil imbang 1-1.
Persib tertinggal ketika laga baru berjalan lima menit setelah Jaja menjebol gawang Maung Bandung yang dikawal Teja Paku Alam.
Nasib baik masih berpihak kepada Persib di babak kedua setelah wasit menunjuk titik putih karena Robi Darwis dilanggar Andik Rendika Rama.
Baca Juga : Pernyataan Resmi Persib Atas Aksi Protes Viking dan Bomber
David da Silva yang maju menjadi eksekutor sukses menuntaskan tugasnya dengan baik, setelah menempatkan bola tendangan penalti dengan baik yang gagal diantisipasi Satria Tama.
Bobotoh pun menyampaikan reaksi beragam, seperti disampaikan di kolom komentar unggahan hasil laga Persib vs Madura United di akun Instagram Republik Bobotoh.
Mayoritas tentunya mengkritisi karena kecewa Persib gagal menaklukkan Madura United meski mendapatkan dukungan langsung dari ribuan bobotoh. Skuad Persib dinilai masih 'linglung' karena chemistry pemain lama dan baru belum terbangun cukup kuat.
"Persib mah masih adaptasi strategi, tp madura mah asa genah di tempona maen na euy." tulis akun @rossisenjaya.
Baca Juga : Persib Cuma Imbang Lawan Madura United, Begini Reaksi Luis Milla
"Gak mau komen aneh-aneh draw juga udah mending soalnya pemain baru juga sepertinya chemistrynya belum nyambung sama yg lain jadi wajar aja klo masih pada linglung." tulis akun @akbarjr_77.
"Waduh tuan rumh imbang Tina pinalti TPi masih untung drau teu eta teuing eleh," tulis akun @yayatruhiyatgorden.
"Tetap bersukur, tetap di support. seperti kaga bobotoh, dukungan ini murni. jadi klo memang murni, kalah menang tetap support dan kasih kata positif bukan dijelek2an. persib main butut, ya apa yg bisa kita lakuin? cuma bisa support." tulis akun @mukafosil.
Di pertandingan selanjutnya Persib akan menghadapi tuan rumah Arema FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Jumat 7 Juli 2023.**