Logo Persib. (Adam Husein/Republik Bobotoh)
REPUBLIK BOBOTOH - Hari ini, Kamis 20 Juli 2023, jadi deadline atau batas akhir bagi klub Liga 1 musim 2023-2024 mendaftarkan pemain.
Sejumlah klub masih sibuk melakukan perubahan komposisi pemain dengan mendatangkan pemain anyar maupun melepas pemain lama.
Seperti dilakukan oleh Dewa United dan PSS Sleman yang mendatangkan pemain anyar jelang deadline transfer Liga 1 2023-2024.
Baca Juga : Ini Beberapa Alasan Park Hang-seo Cocok Jadi Pelatih Persib, Bobotoh Buka Suara
Dewa United menggaet bek berdarah Malaysia-Swedia, Junior Eldstal, yang sebelumnya bermain untuk klub Thailand, Chonburi dan sempat dipinjamkan ke Johor Darul Ta'zim (JDT).
Sedangkan PSS Sleman, membawa 'pulang' pemain naturalisasi Irfan Bachdim yang musim lalu membela Persis Solo.
Sementara Persib Bandung yang berencana mendatangkan pemain asing anyar pengganti Tyronne del Pino, hingga berita ini dipublikasikan, belum mengumumkan kedatangan wajah baru.
Baca Juga : Masalah bukan Halangan, Persib Siap Curi Tiga Poin dari PSM
Namun, bobotoh sangat menantikan tim kesayangannya mengumumkan 'wilujeng sumping' untuk pemain dan pelatih anyar. Seperti disampaikan bobotoh di kolom komentar postingan pada akun Instagram @persib.
"Tyronne ga diganti min." tulis akun @muhammadhusin3921. "info pelatih saha ceunah ey." tulis akun @agungf_25.
Manajemen Persib sendiri dalam posisi dilematis karena rencana mendatangkan pemain baru tergantung pada pelatih baru yang hingga sekarang belum ditentukan.**