Logo Persib. (Adam Husein/Republik Bobotoh)
REPUBLIK BOBOTOH - Selamat Pagi, Bobotoh! Tim redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM (RBCOM) menyuguhkan rangkuman tiga berita paling populer yang terjadi pada Selasa 5 September 2023.
Persib akan menjajal kekuatan Borussia Dortmund Legend pada akhir pekan nanti.
Kabar lainnya soal 5 pemain yang masih 'diabaikan' Bojan Hodak hingga pelatih asal Kroasia tersebut menyebut bahwa pemain ini selalu berbahaya.
Berikut rangkuman tiga berita tersebut:
1. Ternyata Ini Alasan Dortmund Memilih Persib
Persib All Stars siap meladeni permainan kelas Eropa pada laga persahabatan menghadapi Borussia Dortmund Legend yang akan digelar di Stadion Siliwangi, Bandung, Minggu, 10 September 2023.
Para penyumbang trofi juara Liga seperti I Made Wirawan, Yudi Guntara, Tantan dan yang sederet pemain lainnya, akan turun di pertandingan tersebut.
Deputy CEO PT. Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono antusias menyambut kehadiran Borussia Dortmund di Indonesia, khususnya di Bandung.
2. 5 Pemain Persib Masih 'Diabaikan' Bojan Hodak
Lima pemain Persib Bandung belum memperoleh kesempatan bermain hingga 11 pekan pertandingan yang sudah dijalani Maung Bandung di kompetisi Liga 1 musim 2023-2024.
Kelima pemain yang belum pernah mencicipi kesempatan bermain tersebut adalah Achmad Jufriyanto, Sheva Sanggasi, Eriyanto, Reky Rahayu dan Ridwan Ansori.
Mereka tak pernah sekalipun 'berkeringat' di tengah pertandingan saat Persib masih ditangani Luis Milla maupun sekarang di era pelatih Bojan Hodak.
3. Bojan Hodak: Dia Selalu Berbahaya
Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak melontarkan pujian untuk salah seorang strikernya, David Da Silva.
Pujian tersebut disampaikan usai Persib bermain imbang melawan Persija Jakarta di pekan 11 Liga 1 2023/2024 di Stadion Patriot, Sabtu 2 September 2023.
Di laga tersebut David Da Silva turun sebagai pemain pengganti dan diberi waktu 15 menit tampil usai mengalami cedera dan absen di dua laga sebelumnya.
Itulah ringkasan tiga berita terpopuler yang dirangkum redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM.**