Logo Persib. (Adam Husein/Republik Bobotoh)
REPUBLIK BOBOTOH - Rumor siapa pemain yang bakal dipertahankan dan dilepas Persib Bandung pada jendela transfer paruh musim Liga 1 2023-2024, mulai menghangat.
Selain soal masa depan Levy Madinda yang dipinjam dari Johor Darul Ta'zim (JDT) FC dan seperti apa kelanjutan kontrak Tyronne del Pino, belakangan mencuat rumor bakal ada pemain lokal yang dilepas Persib.
Pemain yang dirumorkan bakal dilepas Persib tersebut adalah Febri Hariyadi yang hingga pekan 15 Liga 1 2023-2024 berjalan, kehilangan banyak kesempatan bermain.
Baca Juga : FORKI Jabar Ditantang Gelar Event Karate Berskala Internasional
Selain masalah cedera yang membekap, banyaknya opsi di sektor sayap membuat Febri harus berjuang lebih keras untuk mendapatkan tempat dan menit bermain.
Febri sejauh ini, baru tiga kali mencicipi kesempatan bermain. Bahkan, kesempatan pertamanya musim ini terasa cukup pahit.
Dimainkan sebagai starter saat menghadapi Dewa United FC pada pekan ketiga Liga 1, Febri harus keluar lapangan lebih cepat karena diganjar kartu merah.
Baca Juga : Cara Erick Thohir Pacu Terlaksananya VAR di Liga 1 Awal 2024
Kesempatan kedua diperoleh Febri ketika Persib tandang ke markas Persik Kediri. Dia masuk lapangan menggantikan Ezra Walian di menit 71.
Sementara di era Bojan Hodak, Febri sejauh ini baru mencicipi sekali bermain dengan durasi hanya 9 menit, ketika Persib takluk di kandang Persis Solo.
Setelah itu, Febri menghabiskan waktunya untuk pemulihan cedera dan tak pernah dilibatkan dalam 8 pertandingan Persib terakhir.**