REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung bersiap menghadapi pertandingan selanjutnya menghadapi Dewa United FC pada pekan ke-20 Liga 1 musim 2023/2024.

Persib dan Dewa United dalam performa yang kontradiktif, di mana Maung Bandung tidak terkalahkan dalam 12 laga terakhir.

Sedangkan Tangsel Warriors, julukan Dewa United, dalam tiga laga terakhir mereka dua kali menelan kekalahan dari Borneo FC dan Arema FC serta imbang kontra PSM Makassar.

Baca Juga : Indonesia Tuan Rumah Piala Dunia U-17 Ke-10 yang Gagal Lolos ke Fase Gugur, tapi Bukan yang Terburuk

Tetapi, hasil pertandingan pada pertemuan pertama di Bandung yang berakhir imbang dengan skor 2-2 bisa menjadi pelajaran untuk Persib untuk tidak meremehkan Dewa United.

Secara kolektivitas tim, Dewa United, faktanya merupakan tim yang tangguh di bawah besutan pelatih asal Belanda, Jan Olde Riekerink. Dewa United pun beberapa kali membuktikan sebagai tim yang kerap mengejutkan tim-tim besar.

Contohnya Madura United dan Persija Jakarta pernah merasakan amukan dari Alex Martins dan kolega. Madura United dihajar 1-4 di Bangkalan, sementara Persija takluk 2-0 di Indomilk Arena.

Baca Juga : Viking Persib Club Ajak Bobotoh Terlibat dalam Ekosistem Bisnis Sepak Bola lewat Program UMKM Viking

Menghadapi Dewa United, Persib sendiri dipastikan bisa menurunkan para pemain terbaiknya karena tidak ada yang terjerat skorsing. Namun beberapa pemain masih harus dipantau kondisinya.

Laga Dewa United vs Persib sendiri akan digelar di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, pada Minggu malam, 26 November 2023, pukul 19.00 WIB dan disiarkan langsung Indosiar serta streaming di Vidio.**