REPUBLIKBOBOTOH.COM - Penyerang PSM Makassar Victor Mansaray memastikan timnya siap tempur menghadapi tuan rumah Persib Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Senin (4/12/2023).

Menurutnya, PSM Makassar sudah melakukan persiapan yang matang untuk menghadapi Persib Bandung di pekan ke-21 Liga 1 2023/2024.

Meski PSM Makassar baru berlaga di Piala AFC menghadapi Hai Phong FC (Vietnam), di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, pada Kamis (30/11/2023) lalu, namun para pemain kata Victor Mansaray sudah melakukan istirahat yang cukup.

Baca Juga : PSM Pernah Hentikan Torehan Unbeaten Persib Musim Lalu, Bojan Hodak Bilang Begini

"Menurut saya persiapan kami luar biasa dan kami sudah cukup beristirahat. Besok kami akan memainkan pertandingan, tentu saja kami datang ke sini untuk bisa mendapatkan poin," ujar Victor Mansaray dalam sesi jumpa pers, Minggu (3/12/2023).

Seluruh pemain dia pastikan sudah siap untuk menjalani laga melawan Persib, dan menjalankan rencana yang sudah disiapkan tim pelatih PSM Makassar.

"Kami sudah siap untuk laga besok dan menjalankan rencana yang sudah disiapkan. Baru setelah pertandingan kami akan tahu bagaimana hasilnya," kata Victor Mansaray.

Baca Juga : Persib Tak Pernah Menang 3 Kali Bertemu PSM, Bernardo Tavares: Senjata Kami Berbeda

Soal absennya palang pintu andalan Persib Bandung, Alberto Rodríguez karena akumulasi kartu, Victor Mansaray tak menjadikannya sebagai keuntungan bagi timnya.

"Seperti yang pelatih sampaikan, mereka adalah tim yang bagus dan memiliki kedalaman skuat. Jadi kita lihat saja besok bagaimana," tuntasnya.**

TONTON VIDEONYA