REPUBLIKBOBOTOH.COM - Hasil pertandingan Jepang vs Indonesia dalam laga Grup D Piala Asia 2023 dimenangkan oleh Samurai Biru dan membuat nasib skuad Garuda di ujung tanduk.

Timnas Indonesia harus mengakui keunggulan Jepang dengan skor 1-3 dalam pertandingan yang digelar di Al Thumama Stadium pada Rabu, 24 Januari 2024.

Tiga gol Jepang, dua di antaranya diborong oleh Ayase Ueda lewat tendangan penalti di menit 6 dan menit 52, sementara gol ketiga dicetak akibat gol bunuh diri Justin Hubner di menit 88.

Baca Juga : Dimainkan di Laga Dewa United vs Persib, Adzikry Akui Sempat Nervous

Sedangkan gol balasan Indonesia yang memperkecil kedudukan dicetak oleh Sandy Walsh pada masa injury time di menit 90+2 setelah memaksimalkan bola liar di muka gawang Jepang.

Kekalahan dari Jepang membuat posisi Indonesia di ujung tanduk dan harus ditentukan hasil dari pertandingan lain di Grup E dan F yang digelar pada Kamis besok, 25 Januari 2024.

Meski berat, tetapi peluang Indonesia untuk lolos ke babak 16 besar lewat jalur peringkat ketiga terbaik masih cukup terbuka.

Baca Juga : Miro Petric: Masih Banyak Hal yang Harus Dilakukan

Indonesia masih bisa lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023 jika Yordania mengalahkan Bahrain pada laga Grup E dengan selisih minimal 3 gol.

Skenario lain yang bisa menolong Indonesia lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023 adalah jika laga Kirgistan vs Oman di Grup F berakhir imbang berapapun skornya.**