Final Piala Asia 2023 Qatar vs Yordania. (Instagram/@rctisports)
REPUBLIKBOBOTOH.COM - Final Piala Asia 2023 mempertemukan tuan rumah sekaligus juara bartahan, Qatar melawan Yordania yang digelar Sabtu malam ini, 10 Februari 2024.
Duel final Piala Asia 2023 antara Qatar vs Yordania akan dilaksanakan di Lusail Stadium, Lusail, dan dipimpin wasit asal China, Ma Ning.
Qatar berpeluang menjadi negara kelima setelah Korea Selatan (1960), Iran (1968 dan 1976), Jepang (1992) dan Australia (2015) yang menjadi juara di kandang sendiri.
Baca Juga : Victor Igbonefo Sudah Tentukan Pilihan, Begini Katanya
Akram Afif Cs melangkah ke final Piala Asia 2023 setelah menumbangkan Iran dalam pertandingan semifinal yang cukup dramatis dengan skor 3-2.
Sedangkan untuk Yordania, melangkah ke final yang merupakan kesempatan pertama mereka di partai puncak Piala Asia setelah menaklukkan tim unggulan Korea Selatan dengan skor 2-0 di semifinal.
Meski Qatar lebih diunggulan menjadi juara karena faktor tuan rumah dan pengalaman mereka yang sukses merebut trofi juara Piala Asia 2019, tetapi Yordania berpotensi besar untuk menjadi yang terbaik.
Kedua negara sempat bertemu dalam pertandingan uji coba jelang putaran final Piala Asia 2023 di Doha pada 5 Januari 2024 dan Yordania sukses mempermalukan Qatar dengan skor 1-2.
Baca Juga : Bek Persib Singgung Kondusivitas Tim di Jeda Kompetisi Liga 1 Kali Ini
Sebelumnya, nyaris tak ada yang memprediksi Yordania bisa mencapai final. Tetapi di fase knock-out, Yordania membuktikan mereka tim tangguh dengan menyingkirkan Iraq 3-2 di 16 besar, Tajikistan 1-0 di perempat final dan Korsel 2-0 di semifinal.
Laga final Piala Asia 2023 Qatar vs Yordania sendiri akan disiarkan langsung RCTI dan streaming di Vision+ pada Sabtu malam, 10 Februari 2024, pukul 22.00 WIB.
Link live streaming final Piala Asia 2023 Qatar vs Yordania, klik di sini.**