Aksi Frets Butuan di laga uji coba Malut United FC vs Kedah FC. (Instagram/@malutunitedfc)
RBCOM - Jeda kompetisi Liga 1 musim 2024-2025 karena adanya agenda pertandingan internasional, dimanfaatkan Malut United FC dengan menggelar tur ke Malaysia.
Untuk menjaga atmosfer pertandingan dan sentuhan para pemain, Malut United melakoni laga uji coba menghadapi klub Liga Super Malaysia, Kedah Darul Aman FC pada Jumat 30 Agustus 2024.
Dalam pertandingan tersebut, Frets Butuan Cs sukses mengalahkan Kedah FC dengan skor 1-3 di Darul Aman Stadium, Kedah, Malaysia.
Tiga gol Malut United dicetak Tatsuro Nagamatsu 18', Victor Mansaray 77', dan penalti Diego 'Chino' Martinez di menit 85. Sementara gol Kedah FC dicetak Milos Gordic pada menit 41.
"Terima kasih kepada pihak Kedah Darul Aman FC yang telah mengundang Malut United untuk menggelar pertandingan persahabatan di Alor, Kedah. Kami memetik banyak pelajaran dari laga ini," ujar pelatih Malut United, Imran Nahumarury dikutip dari laman LIB.
Imran menilai laga persahabatan ini sebagai pengalaman yang sangat berharga. Terutama karena memberi kesempatan pemain untuk memperkuat kerja sama di lapangan. Terutama pemain yang jarang tampil di BRI Liga 1 2024/25.
Baca Juga : Seperti Persib, PSM Hadapi Jadwal Padat di Bulan September 2024
"Kami harus memberikan kesempatan kepada semua pemain untuk mencicipi atmosfer pertandingan. Mereka yang selama ini belum mendapatkan kesempatan bermain atau yang sedikit menit bermainnya di 3 pertandingan Liga 1 harus bisa memperlihatkan hasil latihan selama ini," tutur mantan pemain Persib dan Persija itu.
Kemenangan ini tidak hanya meningkatkan moral tim, tetapi juga memberi sinyal positif jelang kembalinya mereka ke kompetisi Liga 1 yang akan berputar kembali pada pertengahan September 2024.***