Timnas Indonesia Gagal Raih Juara Piala AFF 2020 Kalah Agregat 6-2 Dari Thailand

Timnas Indonesia Gagal Raih Juara Piala AFF 2020 Kalah Agregat 6-2 Dari Thailand Timnas Indonesia di Piala AFF 2020. (PSSI)

REPUBLIK BOBOTOH - Timnas Indonesia hanya mampu main imbang dengan Thailand di leg kedua final Piala AFF 2021.

Pada laga yang digelar di National Stadium, Singapura Sabtu 1 Januari 2022 Timnas Indonesia sama kuat 2-2 dari Thailand.

Hasil pertandingan ini mengukuhkan Thailand menjadi juara dengan agregat 6-2, karena pada leg pertama Thailand mengalahkan Timnas dengan skor 4-0.

Gol dari Timnas Indonesia dicetak oleh Ricky Kambuaya di menit ke-7 dan Egy Maulana di menit ke-77.

Sedangkan gol dari Thailand dicetak oleh Adisak Kraisom di menit ke-54 dan Sarach Yooyen di menit ke-56.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Tim asuhan Shin Tae-yong tampil tanpa beban sehingga mempersulit tim lawan sejak awal laga.

Asa sempat terbuka saat Ricky Kambuaya membawa gol cepat bagi Indonesia pada menit 7.

Sepakan keras Ricky Kambuaya gagal diantisipasi oleh Siwarak Tedsungneon sehingga mengubah skor menjadi 0-1.

Tertinggal satu gol, Thailand mulai berani bermain terbuka dan beberapa peluang sempat terjadi.

Pada babak kedua malapetaka bagi Timnas Indonesia terjadi menit ke-54, tendangan Adisak Kraisom mengubah skor menjadi 1-1.

Berselang dua menit , Ganti Sarach Yooyen kembali membuat unggul Thailand menjadi 1-2.

Hingga akhirnya menit ke-80 dengan memanfaatkan umpan Witan Sulaiman, Egy Maulana Vikri mengubah skor menjadi 2-2.

Hasil babak final Piala AFF 2020 membuat Indonesia sudah enam kali menapak di babak final.

Catatan Indonesia mencapai babak final Piala AFF adalah tahun 2000, 2002, 2004, 2010 dan 2016.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Teguh Noer | Editor: Teguh Nurtanto

Piksi

Berita Terkini