REPUBLIKBOBOTOH - Pemain muda Persib Bandung Kakang Rudianto bak ketiban durian runtuh.
Ia mendapat rezeki dengan kembali lolos seleksi tim Garuda Select Jilid III. Bukan hanya itu, Kakang juga dipanggil masuk Timnas Indonesia U-19 untuk mengikutiprogram latihan virtual.
"Alhamdulillah, enggak henti-hentinya Kakang bersyukur atas nikmat Allah," ungkap Kakang dikutip laman resmi klub.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Kakang sudah mengikuti program latihan bersama Timnas Indonesia U-19 sejak 5 November 2020. Kegiatan rutin yang dilakukan setiap pagi ini sebagai persiapan timnas mengahadapi Piala AFC U-20 dan Piala Dunia U-20 pada 2021 mendatang.
"Latihan bersama Timnas ini juga pengalaman pertama, meskipun masih secara daring tapi, ini jadi kesempatan berharga untuk terus meningkatkan kemampuan saya, " katanya.
Kesempatan Kakang berlatih bersama Timnas akan dimanfaatkan sebaik mungkin. Apalagi saat ini skuat Persib sedang diliburkan selama dua bulan.
Kakang akan menjaga kondisi fisiknya sebelum bergabung bersama tim Garuda Select jilid III.
"Ya. Untuk sekarang, saya jalani dulu tugas bersama Timnas, karena sudah menjadi kewajiban untuk menjaga kondisi dan meningkatkannya. Semoga ada rezeki, jadi nanti sekitar tanggal 20 (November), saya terpilih dan bisa berangkat lagi ke Inggris bersama Garuda Select. Mohon doa restu dari semua, " ujar pemain asal Cianjur ini. (Raffy Faraz Ramadhan)
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Editor: Helmi M Permana