REPUBLIKBOBOTOH - Masa depan kompetisi Liga 1 2020 masih belum jelas. Direktur PT. Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono beri tanggapan soal rencana PSSI yang akan kembali menggulirkan kompetisi pada bulan Februari tahun depan.
Ia mengatakan, sampai saat ini pihak klub belum mendapatkan kabar lanjutan mengenai rencana lanjutan kompetisi musim 2020.
"Belum ada kabar lagi euy. Cuman baca-baca aja infonya 5 Februari, tapi belum ada info resmi dari PSSI/LIB," ucap Teddy kepada awak media pada Selasa (15/12/20) melalui pesan singkat.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Kompetisi lanjutan awalnya akan digelar pada Oktober 2020. Namun akhirnya kembali ditunda karena pandemi Covid-19 dan adanya Pemilihan Kepala Daerah di bulan Desember ini.
Teddy mengatakan, kepastian dari PSSI sangat mempengaruhi langkah timnya. Maka dari itu Persib sangat menantikan surat lanjutan akan kepastian kompetisi.
"Kita tunggu aja dari PSSI/LIB. Ditunggu di bulan ini lah," tuntasnya. (Raffy Faraz Ramadhan)
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Editor: Helmi M Permana