Resmi Dipinang Sejak Oktober Lalu, Pemain Baru Persib Ini Ngebet Ingin Cepat Merumput

Resmi Dipinang Sejak Oktober Lalu, Pemain Baru Persib Ini Ngebet Ingin Cepat Merumput

REPUBLIKBOBOTOH - Persib Bandung punya satu orang pemain baru yang sampai saat ini belum pernah bermain. Pemain tersebut resmi menjadi bagian dari Persib sejak Oktober 2020 lalu.

Dia adalah bek Timnas Indonesia U-19, Bayu Mohamad Fiqri. Sejak namanya tercatat sebagai pemain Persib, Bayu sama sekali belum pernah berlatih bersama rekan-rekannya.


Bayu mengaku sudah tidak sabar merumput bersama tim barunya tersebut.

Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Saya ingin sekali bisa cepat gabung dengan PERSIB dan bisa debut bersama PERSIB. Saat ini meski liga belum tahu kapan mulainya buat jaga-jaga kondisi saja. Latihan mandiri tetap jalan," kata pemain bernomor punggung 4 ini dikutip laman resmi klub.

Selama ini, Bayu hanya melakukan latihan mandiri dan berlatih bersama Timnas Indonesia U-19. Ia terus menjaga kondisi kebugarannya sambil menunggu panggilan dari Persib.

"Saat ini saya tetap latihan mandiri. Jaga kondisi juga, jaga-jaga sambil nunggu panggilan dari Persib. Gimana lagi dengan situasi pandemi gini juga, saya coba maksimalkan latihan mandiri," ungkapnya. (Raffy Faraz Ramadhan)

https://www.youtube.com/watch?v=USjaK54hX5A

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini