Senang Jupe Kembali, Robert Ceritakan Dulu Ingin Mempertahankannya

Senang Jupe Kembali, Robert Ceritakan Dulu Ingin Mempertahankannya

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persib, Robert Alberts merasa senang karena Achmad Jufriyanto akan kembali ke Persib.

Menurutnya dengan adanya Jupe semakin memperkuat lini bertahan tim Maung Bandung setelah Fabiano tidak diperpanjang kontraknya.


Ia juga menjelaskan kembalinya Jupe ke Persib merupakan langkahnya dalam meremajakan tim. Terlebih Persib tak perlu bersusah payah karena Jupe masih berstatus pemain Persib yang dipinjamkan ke Bhayangkara FC.

Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Sekarang Fabiano keluar dan masa peminjaman Jupe selesai. Maka secara otomatis Jupe kembali ke Persib yang mana kami sangat senang," ujar Robert kepada wartawan pada Minggu 21 Februari 2021.

Pria asal Belanda itu juga mengatakan Jupe merupakan pemain yang syarat akan pengalaman dan sangat cocok untuk mengisi pos yang ditinggalkan Fabiano.

"Jupe adalah pemain yang bagus dan lebih muda dari Fabiano meski dia adalah salah satu pemain senior. Tapi kita akan meregenerasi tim yang sudah dimulai sejak musim lalu," tambahnya.

Tak sampai disitu, Robert mengungkapkan bahwa sebenarnya saat itu ingin mempertahankan Jupe di skuatnya. Akan tetapi ia tak bisa memaksakan kehendaknya karena Jupe meminta untuk dipinjamkan ke Bhayangkara FC.

"Sangat baik untuk melihat Jupe kembali, karena di musim lalu, 2020 lalu kita tidak pernah ingin melepas jupe. Tapi jupe memintanya sendiri untuk bermain di luar karena saat itu dia bilang banyak pemain di posisi itu," tuntasnya. (Raffy Faraz Ramadhan)

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini