Terungkap, Ini 2 Faktor yang Bikin Ezra Walian Tampil Moncer di Persib

Terungkap, Ini 2 Faktor yang Bikin Ezra Walian Tampil Moncer di Persib

REPUBLIK BOBOTOH - Ezra Walian sedang dalam kepercayaan diri tinggi. Dia membuktikan bisa memainkan peran sebagai second striker dengan baik dalam skema permainan yang dikembangkan Robert Alberts.

Berdiri di belakang penyerang tengah, Ezra justru tampil lebih produktif. Dia sudah mencetak tiga gol dan membuatnya bersama Frets Butuan membayangi top skor sementara Assanur Rijal Torres.


Keran gol Ezra dimulai ketika dia mengunci kemenangan Persib atas Persita Tangerang di babak penyisihan Grup D. Golnya mengubur harapan Persita yang saat itu sedang berusaha mengejar gol kedua. Persib menang 3-1

Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Kemudian saat mencetak gol kilat ke gawang Persebaya Surabaya pada detik 40 yang membuka kemenangan 3-2 Persib dan terakhir dia mencetak gol penentu jalan Maung Bandung ke final setelah memaksakan skor imbang 1-1 pada leg kedua semifinal lawan PS Sleman, agregat 3-2.

BACA JUGA: Prediksi Starting XI Persib vs Persija di Final Leg 1 Piala Menpora

BACA JUGA: Robert Jelaskan Alasan Sering Gonta-ganti Kiper

Melihat apa yang ditunjukan Ezra Walian sejauh ini, Persib dan bobotoh pantas berharap kepada pemain muda berusia 23 tahun itu di kompetisi sebenarnya.

Ezra mengungkapkan, dia merasa harus berterimakasih kepada Robert Alberts yang telah memberinya peran yang tepat. Pendekatan Robert diakui Ezra cukup luar biasa karena menunjukkan insting hebat sebagai pelatih.

"Pertama-tama saya punya penilaian yang bagus terhadap coach, karena dia punya firasat yang bagus dan bagi orang seperti saya itu sangat penting," ungkap Ezra, Rabu 21 April 2021.

Faktor kedua yang diakui Ezra sangat memengaruhi kepercayaan dirinya di lapangan adalah lingkungan di internal Persib Bandung. Suasana di dalam tim, kata Ezra, sangat mendukung hingga membuatnya fokus dan konsentrasi ke tim.

"Saya juga disambut dengan hangat oleh semua pemain di sini dan itu juga sangat penting bagi saya. Sejak saya tiba pertama kali, saya melihat Persib itu sebagai satu keluarga, dan di momentum ketika saya berlatih pertama kali saya melihat lansung bahwa kami itu satu grup," ungkap Ezra.

"Saya juga menilai selama turnamen, kami terus bertumbuh, saya melihat kami tumbuh sebagai tim."

"Seperti yang sudah coach katakan, kami punya empat kapten dan tidak peduli siapa yang menjadi kapten, semua bermain dengan semangat satu sama lain. Itu hal yang paling indah dari tim Persib dan itu adalah kekuatan kami, karena itu kami jadi bisa menunjukkan kualitas," tuntasnya. (Raffy Faraz Ramadhan)

https://youtu.be/QCS-FoccN7U

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini