REPUBLIKBOBOTOH - Bek Persib Bandung, Zalnando mendapatkan kabar baik usai mengikuti diskusi internal tim yang digelar sebelum para pemain melanjalani sesi latihan, Senin 31 Mei 2021.
Dalam diskusi tersebut dibahas tentang kondisi fisik para pemain yang baru saja mengikuti tes lari dengan jarak tempuh dan durasi tertentu pada Kamis 27 Mei 2021 lalu.
Hasilnya cukup memuaskan. Zalnando senang karena ada perkembangan yang positif dari kondisi fisiknya setelah menjalani latihan bersama selama sepakan sejak 24 Mei lalu.
"Alhamdulillah, kondisi kebugaran saya meningkat dari hari ke hari. Saya melihatnya dari hasil tes yang tadi sempat dibahas di dalam meeting, ada peningkatan sejak pre-season sebelumnya (1 Maret)," kata Zalnando dikutip dari laman resmi klub.
Meski mendapat kabar baik tersebut, Zalnando masih belum berada dalam level terbaik untuk melakoni pertandingan di Liga 1 2021. Kompetisi kasta tertinggi di Indonesia itu kabarnya akan dimulai pada 10 Juli 2021 mendatang.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
"Yang terpenting buat saya hanya fokus dulu ke persiapan, kami siapkan diri kami lebih dulu sebaik mungkin, ketika kami sudah pasti main di tanggal 10 atau kapanpun, kami dalam kondisi sudah siap," tegasnya. (Raffy Faraz Ramadhan)
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Editor: Helmi M Permana