Bicara Ajang Euro 2021, Robert Tak Favoritkan Timnas Belanda, Malah Puji Tim Negara Ini

Bicara Ajang Euro 2021, Robert Tak Favoritkan Timnas Belanda, Malah Puji Tim Negara Ini Pelatih Persib Robert Alberts. (Official Persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persib, Robert Alberts tak bisa memprediksi perjalanan Timnas Belanda di Piala Eropa alias Euro tahun ini yang rencananya digelar dari 11 Juni hingga 11 Juli 2021.

Pria berusia 66 tahun itu menuturkan, sudah lama tidak mengikuti jalannya tim-tim peserta Piala Euro.

"Bagi saya tidak penting siapa yang menjadi juara. Saya juga tidak mengikuti Euro dan siapa yang kini menjadi tim terbaik," kata Robert kepada wartawan pada Kamis, 3 Juni 2021.

Akan tetapi Robert meyakini Piala Euro kali ini tetap akan menghadirkan tim kejutan dan tim favorit yang gugur di awal gelaran tersebut.

"Jangan lupakan juga kerap ada tim yang menjadi kejutan, atau tim favorit yang tidak bisa mengangkat ekspektasi yang diberikan pada mereka. Itu normal," imbuhnya.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Disinggung soal Timnas Belanda, ia mengaku tak memfavoritkan tim Der Oranje. Bahkan ia juga sudah tidak memfavoritkan Belanda sejak lama.

Pasalnya timnas Belanda terlihat kalah spesial jika dibandingkan timnas Jerman semenjak beberapa tahun ke belakang.

Robert mengatakan, Jerman memiliki pemain yang selalu menunjukkan mentalitas dan memainkan permainan efektif.

"Tidak. Sudah sering saya tidak (memfavoritkan Belanda). Jerman yang kerap menunjukkan mentalitas dan memainkan sepakbola yang efektif. Sedangkan Belanda sudah sangat lama diam di tempat," tuntasnya. (Raffy Faraz Ramadhan)

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini