Begini Reaksi Deden Natshir Tentang Rencana 'Mengejutkan' Pelatih Persib

Begini Reaksi Deden Natshir Tentang Rencana 'Mengejutkan' Pelatih Persib Deden Natshir. (Kris Andieka/Republikbobotoh)

REPUBLIKBOBOTOH - Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts menyiapkan rencana yang cukup 'mengejutkan' pada perhelatan Piala Wali Kota Solo yang berlangsung 20-26 Juni mendatang. Robert memasukan nama Muhammad Natshir Fadhil Mahbuby atau Deden Natshir dalam daftar pemain yang akan diboyong ke Solo nanti.

Diketahui, Deden merupakan kiper Persib yang harus istirahat panjang pasca mengalami patah tulang fibula saat melawan Persija dua tahun lalu. Deden melakukan penyembuhan dan istirahat total dari sepak bola usai cedera tersebut.

Jika rencana tersebut berjalan lancar, turnamen Piala Wali Kota Solo akan menjadi ajang pertama Deden pasca absen panjang. Ia mengaku siap dan antusias mendengar kabar yang disampaikan Robert.

"Alhamdulilah seandainya dibawa. Pastinya, terima kasih untuk kepercayaan dan kesempatan yang diberikan tim pelatih," kata Deden dikutip dari laman resmi klub.

"Saya ucapkan terima kasih kepada semua pelatih termasuk pelatih kiper (Luizinho Passos) dan saya akan membuktikan kepercayaan pelatih kepada saya," lanjutnya.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Deden mengatakan, ia sudah siap secara mental dan kebugaran untuk kembali jatuh bangun di lapangan hijau. Deden juga sedikit mempunyai bekal usai diturunkan menggantikan I Made Wirawan saat Persib berjumpa Persikabo di laga uji coba, Sabtu lalu.

"Alhamdulilah kemarin juga diberikan kepercayaan. Saya ucapkan puji syukur kepada Allah yang telah memberikan nikmat yang luar biasa, kembali pulih dari cedera selama ini," ungkapnya.

"Semoga menjadi awal baik buat saya setelah cedera yang dialami. Semoga juga bisa berkontribusi buat tim," ungkapnya. (Raffy Faraz Ramadhan)

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini