Apa Kabar Pemain Persib Yang Cedera? Begini Kondisinya Saat Ini

Apa Kabar Pemain Persib Yang Cedera? Begini Kondisinya Saat Ini

<b>REPUBLIKBOBOTOHb> - Badai cedera melanda Persib Bandung. Sejumlah pemain sempat harus menepi dari sesi latihan, meski saat ini beberapa pemain tersebut sudah mulai berlatih kembali.

Pelatih Robert Alberts mengungkapkan satu per satu kondisi pemain tersebut. Robert mengatakan, Abdul Aziz sudah melakukan pemulihan dengan baik. Begitupun Wander Luiz yang sudah bergabung dengan tim dan bermain pada sesi internal gim.

"Aziz sudah melakukan pemulihan yang bagus. Dia sudah semakin kuat. Luiz sudah berlatih penuh. Tapi bisa dilihat di hari Sabtu (gim internal) dia baru siap bermain untuk 45 menit," kata pelatih asal Belanda tersebut, Senin 21 Juni 2021.

Sementara Mario Jardel yang mengalami masalah pada engkel terpaksa absen pada sesi latihan kemarin. Untuk Teja Paku Alam, Robert menjelaskan bahwa kiper asal Padang itu harus menjalani operasi pasca patah tulang hidung.

"Jardel dia mengalami benturan di engkelnya jadi absen di hari ini, Teja juga masih cedera dan menjalani operasi," ucapnya.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Sedikit kabar baik disampaikan Robert tentang kondisi Beckham Putra Nugraha. Robert mengatakan bahwa adik kandung Gian Zola tersebut sudah tidak memiliki masalah. <b>(HL)b>

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini