Berawal dari Cilegon United yang mengubah identitasnya menjadi RANS Cilegon United. Bahkan beberapa pemain beken seperti Christian Gonzales, Syamsir Alam, dan Hamka Hamzah sudah direkrut oleh tim milik 'Sultan Andara' yakni Raffi Ahmad.
Sedangkan yang terbaru, sosok dengan jumlah pengikut YouTube terbanyak di Asia Tenggara yakni Atta Halilintar mengakuisisi PSG Pati dan langsung mengubah identitas tim menjadi AHHA PS Pati.
Sebelumnya PSMS Medan juga sempat mengumumkan bahwa Rizky Billar sudah menjadi bagian sekaligus pengurus dari tim berjuluk Ayam Kinantan itu.
Sedangkan yang fenomenal ialah Persis Solo. Usai dipegang Kaesang Pangarep dan Erick Thohir, tim Laskar Sambernyawa itu menjelma menjadi tim bertabur bintang.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Melihat fenomena tersebut, gelandang belia Persib, Gian Zola Nasrulloh mengaku tak mempermasalahkannya. Menurut Zola, dengan adanya figur publik di sepak bola, tentu memberikan dampak yang baik.
"Tanggapan saya sih kalau positif buat kemajuan sepak bola, ya tanggapan saya sangat mendukung baik," ucap Zola di YouTube Persib.
"Bagi saya sih apapun yang mencakup untuk memajukan sepak bola Indonesia, itu saya sangat senang ngeliat mereka terjun ke sepak bola. Mereka ingin melihat klub-klub berkembang, gitu," katanya.
Zola juga mendukung langkah yang diambil oleh Raffi Ahmad dan kolega. Ia berharap langkah yang diambil para figur publik bisa memberikan dampak signifikan untuk kemajuan sepak bola Indonesia.
"Ya itu buat kemajuan sepak bola Indonesia, saya mendukung pasti mendukung," tuntasnya.**
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik