Milo Akui PSM Masih 'Bolong-bolong' Gara-gara Kalah Start

Milo Akui PSM Masih 'Bolong-bolong' Gara-gara Kalah Start Pelatih PSM Makassar, Milomir Seslija. (Ligaindonesiabaru.com)

REPUBLIK BOBOTOH - Lebih dari sepekan memantau kondisi dan persiapan PSM Makassar, Milomir Seslija langsung meminta manajemen segera bergerak mencari pemain anyar untuk memperkuat semua sektor permainan.

Pelatih berkebangsaan Bosnia Herzegovina itu mengaku, membutuhkan banyak pemain dari belakang hingga depan. Apalagi sebelum Milo datang pun pergerakan PSM di bursa transfer terbilang kurang menggeliat.

Setidaknya lima pemain anyar dibutuhkan Milo untuk menambal kekuatan Juku Eja. Komposisi skuat yang ada sekarang, dirasa eks pelatih Arema FC tersebut, masih kurang dalam.

"Ya lima pemain yang saya butuhkan, posisi-posisi ya stopper, gelandang, dan striker. Saya butuh kedalaman skuat, kalau kedalaman skuat bagus ya ini bisa membantu kita di Liga," ungkap Milomir Seslija dikutip dari laman Ligaindonesiabaru.com, Selasa 13 Juli 2021.

Milo mengakui tak mudah baginya mendapatkan pemain saat ini. Secara tak langsung, Milo mengakui, PSM kalah start dibandingkan klub-klub lain.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Karena mayoritas pemain sudah direkrut oleh tim-tim lain sehubungan dengan waktu pelaksanaan kompetisi yang sudah semakin dekat.

"Saya juga sadar mencari pemain pada masa sekarang juga tidak mudah," ujarnya.

"Kita tetap berikan kesempatan waktu bagi pemain muda untuk berkembang. Kita nanti akan lihat sesuai waktu berjalan. Kita akan lihat siapa yang cepat beradaptasi dengan tim dan siapa yang butuh waktu lagi," tandasnya.**

VIDEO

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini