REPUBLIK BOBOTOH - Mantan penggawa Persib, Jonathan Bauman semakin menggila di kompetisi Clausura atau putaran kedua Serie A Liga Pro Ekuador musim 2021.
Pada hari ini, Senin, 2 Agustus 2021, Bauman berhasil mencetak gol untuk timnya, Independiente del Valle saat berhadapan dengan Macara dengan skor 4-0.
Anak asuh Renato Paiva berhasil mencetak gol saat pertandingan baru saja berjalan 10 menit setelah salah seorang pemain Macara melakukan pelanggaran di kotak penalti.
Jonathan Bauman yang menjadi eksekutor, berhasil menceploskan bola ke gawang Macara yang dijaga J. Pucheta.
Gol tersebut adalah koleksi ke-13 yang dicetak Bauman dari 16 pertandingan, unggul tiga gol dari pemain tersubur kedua Jhon Cifuente (Delfin SC).
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Sedangkan tiga gol lainnya masih dicetak oleh rekan setim Bauman. Pada menit 18, F. Gaibor berhasil menambah kedudukan menjadi 2-0 sekaligus bertahan hingga peluit babak pertama dibunyikan.
Di babak kedua pada menit 70, Minda Garcia berhasil menambah angka bagi timnya. Sedangkan pesta gol ditutup oleh Garcia Realpe pada menit 89.
Kemenangan ini mengantarkan Independiente Del Valle meraih posisi teratas dengan torehan 6 poin dari 2 pertandingan.
Sekadar diketahui klub pemimpin klasemen akhir putaran kedua Serie A Liga Pro Ekuador akan menghadapi juara putaran pertama atau Apertura, Club Sport Emelec yang digelar dalam dua leg.**
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik