Cerita Jupe Berjuang Jaga Mood dan Hindari Kejenuhan

Cerita Jupe Berjuang Jaga Mood dan Hindari Kejenuhan Pemain Persib, Achmad Jufriyanto. (Persib.co.id)

REPUBLIK BOBOTOH - Bek Persib Bandung, Achmad Jufriyanto menyebut, kejenuhan jadi tantangan tersulit yang dihadapinya selama libur latihan bersama.

Menurut pemain yang akrab disapa Jupe itu, tantangan terberat selama ini adalah menjaga mood karena secara psikologi program latihan mandiri di rumah cukup mudah menimbulkan rasa jenuh.

"Tantangannya, paling kejenuhan, sekarang sudah masuk persiapan, terus ditunda. Seperti de javu setiap saat. Paling kita harus bangkitin dulu semangat kita, mood kita. menjaga diri agar tetap sehat," kata Jupe, Senin 9 Agustus 2021.

Rasa jenuh yang dirasakan Jupe dan sebagian besar pemain sepertinya akan segera teratasi karena tim mulai menyusun rencana untuk kembali kumpul.

Skuat Maung Bandung rencananya dalam waktu dekat akan kembali menggelar latihan bersama.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Diberitakan sebelumnya, pelatih Robert Alberts mengatakan, kemungkinan program latihan bersama akan kembali digelar dengan memperhatikan perkembangan penerapan PPKM yang berakhir hari ini, Senin 9 Agustus 2021.

Hingga berita ini dilansir, belum diketahui apakah kebijakan PPKM diperpanjang atau tidak.**

VIDEO

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini