Berpisah dengan Barcelona, Lionel Messi Sibuk Terima Banyak Panggilan Telepon, Ada Apa?

Berpisah dengan Barcelona, Lionel Messi Sibuk Terima Banyak Panggilan Telepon, Ada Apa? Lionel Messi. (Instagram Lionel Messi)

REPUBLIK BOBOTOH - Pasca berpisah dengan Barcelona, Lionel Messi disibukan dengan banyaknya panggilan telepon.

Ia mengaku mendapat tawaran dari beberapa klub meski tidak secara gamblang menyebutkan namanya.

"Saya memiliki banyak panggilan telepon, banyak klub yang tertarik. Saat ini tidak ada yang tertutup, tapi kami berbicara soal banyak hal," ujar Lionel Messi dilaporkan Sky Sport, dikutip dari Antara.

Ketika disinggung tentang adanya tawaran dari Paris Saint-Germain (PSG), pemain berdarah Argentina ini tidak memberikan jawaban pasti.

Namun tidak menutup kemungkinan La Pulga akan menjadi icon baru tim raksasa Perancis tersebut.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Itu adalah satu kemungkinan, untuk mencapai hal tersebut. Saya tidak punya apapun untuk dikonfirmasi dengan siapapun," ujar Messi.

Menurut Antara, PSG dikabarkan sudah mengajukan tawaran untuk mendapatkan pemain berusia 34 tahun tersebut.

PSG ingin mengontak Messi dengan durasi dua tahun plus opsi perpanjang kontrak dan mahar senilai RP498 miliar pertahun.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini