Jalani Latihan Mandiri, Gelandang Persib Ini Kombinasikan dengan Latihan Lain di Luar Sepak Bola

Jalani Latihan Mandiri, Gelandang Persib Ini Kombinasikan dengan Latihan Lain di Luar Sepak Bola Erwin Ramdani saat menjalani olahraga Bulutangkis. (Tangkap layar Instagram @erwinramdani93)

REPUBLIK BOBOTOH - Gelandang tangguh Persib Bandung, Erwin Ramdani tak lupa akan tugasnya sebagai pesepakbola profesional di saat timnya tak menggelar sesi latihan bersama.

Erwin mengaku selalu melakukan latihan di setiap harinya selama dua kali, pagi dan sore hari.

Dalam setiap sesi latihan, Erwin mengatakan, ada setiap target yang selalu diberikan tim pelatih.

Ia menilai target tersebut sangat membantu dirinya untuk menjaga level kebugaran yang diinginkan pelatih.

"Ya kalau latihan sih seperti biasa pagi-pagi ada latihan, terus istirahat, latihan lagi mengikuti program latihan yang diberikan oleh pelatih karena kita ditugaskan untuk cari target yang harus dicapai dari setiap program latihan," kata Erwin kepada awak media pada Kamis 12 Agustus 2021.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Disamping itu, Erwin juga selalu mengemas latihan dengan cara berbeda dan diaplikasikan dengan olah raga lainnya.

Sehingga rasa jenuh yang didapat saat melakukan latihan mandiri bisa teratasi karena melakukan aktivitas dengan teman-temannya.

"Disamping itu melakukan olahraga lain seperti bermain bulu tangkis ataupun olahraga-olahraga yang bisa menjaga kondisi agar nanti saat berkumpul bersama tim sudah siap," tuntasnya.**

VIDEO

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini