Mantan Bomber Persib Gagal Berangkat ke Turki

Mantan Bomber Persib Gagal Berangkat ke Turki Cristian Gonzales. (Instagram/@rans.cilegonfc.official)

REPUBLIK BOBOTOH - Striker gaek, Cristian Gonzales urung terbang bersama skuat RANS Cilegon FC yang akan melakoni pertandingan uji coba di Turki.

Mantan pemain Persib Bandung, Persik Kediri dan Arema itu, tidak ikut ke Turki karena alasan keluarga. Pemain naturalisasi kelahiran Uruguay itu harus mendampingi istrinya, Eva Norida yang sakit.

Sementara Syamsir Alam yang comeback ke lapangan hijau setelah bertahun-tahun 'istirahat', dibawa ke Turki.

"Yang dibawa itu Syamsir Alam," kata Manajer sekaligus pemain RANS Cilegon FC, Hamka Hamzah dikutip dari Bolasport.com, Senin 16 Agustus 2021.

"Karena (Cristian) Gonzales baru laporan tadi pagi kalau istrinya lagi sakit."


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Jadi tim tidak memberangkatkan Gonzales," sambung mantan pemain Persita Tangerang itu."

RANS Cilegon FC bisa pergi ke Turki berkat undangan dari Badan Promosi dan Pengembangan Pariwisata Turki (TGA) yang merupakan badan dalam naungan Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata Turki.

Klub milik selebritas, Raffi Ahmad itu, dijadwalkan akan melakoni tiga pertandingan uji coba di Turki.

Di antaranya menghadapi Antalyspor, 1922 Konyaspor dan Fenerbache, salah satu klub raksasa Turki, pada 24 Agustus 2021.

Hamka Hamzah mengingatkan keberangkatan tim ke Turki bukan sebatas untuk berwisata.

"Saya sebagai pemain (senior) memberikan motivas pemain RANS (mayoritas) hanya dihuni pemain muda. Ini keberangkatan bukan jalan-jalan," tegasnya.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini