REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts meyakini Barito Putera akan membuat Persib bekerja ekstra. Robert sadar beban mental ada di benak para pemainnya karena lebih diunggulkan.
Meski punya skuat mentereng, tapi Robert tentu lebih senang jika pasukannya bermain sebagai tim dan juga dipandang sebagai tim, bukan berdasarkan individu per individu.
"Di atas kertas tim kami memang terlihat sangat tangguh. Tapi ini waktunya untuk memulai bermain bersama, waktunya menunjukkan bahwa ketika dihuni pemain yang bagus, mereka juga harus bisa bermain sebagai tim," kata Robert, Kamis 2 September 2021.
"Yang terpenting saat ini adalah tiga laga awal yang mana di atas kertas kami tim yang lebih bagus. Jadi kami harus memastikan pemain mampu menerjemahkan keunggulan materi ke dalam lapangan."
"Dan karena seperti yang saya katakan, kami tidak melakukan uji coba dan tidak bisa menguji pemain di masa persiapan, pertandingan di liga ini akan menjadi jawabannya. Dari sana kami tahu apa kekurangannya dan harus berbenah di setiap pertandingan," tegas Robert.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Pertemuan terakhir Persib dengan Barito Putera terjadi pada Februari 2020 lalu, dalam laga uji coba pramusim yang dimenangkan Persib dengan skor 2-1.
Pertandingan Persib vs Barito Putera akan dilaksanakan pada Sabtu malam pukul 20.30 WIB dan disiarkan langsung Indosiar serta live streaming di Vidio.**
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik