REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung akan menghadapi Persita Tangerang di pekan kedua Liga 1 2021/2022 di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, pada Sabtu malam, 11 Agustus 2021.
Persib dan Persita sebelumnya sempat bertemu di turnamen Piala Menpora 2021, 29 Maret lalu. Saat itu, Maung Bandung sukses melibas anak asuh Widodo C. Putra dengan kedudukan 3-1.
Meski begitu pelatih Persib, Robert Alberts tak bisa menakar kekuatan Persita dari turnamen tersebut. Pasalnya Persita sudah berbenah dan berbeda tim yang tampil di Piala Menpora.
"Sekali lagi, Piala Menpora tidak penting. Kami tidak bisa memantau kekuatan tim dari Piala Menpora karena ini liga dan sepenuhnya berbeda," kata Robert kepada awak media pada Rabu, 8 September 2021.
Terlebih di Piala Menpora, banyak tim hanya menjadikan ajang tersebut sebagai pemanasan jelang Liga 1. Sehingga menurut Robert persiapan setiap tim tidak terlalu istimewa, berbeda dengan persiapan kompetisi.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
"Piala Menpora hanya menjadi ajang bertemunya tim-tim untuk mendapat izin digelarnya liga, bukan untuk mempersiapkan skuat atau tim," jelasnya.
"Hanya bagi beberapa tim yang melakukan persiapan untuk AFC Cup seperti Bali United, mereka memaksimalkan turnamen itu sebagai pemanasan, namun akhirnya dibatalkan. Tapi untuk tim lain, itu hanya sekadar mendapat izin digelarnya liga," tuntasnya.**
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik