Bak Rogerio Ceni, Kiper Muda asal Papua Ini Cetak Gol Indah Melalui Tendangan Bebas

Bak Rogerio Ceni, Kiper Muda asal Papua Ini Cetak Gol Indah Melalui Tendangan Bebas Kiper asal Brasil Rogerio Ceni (kiri). (Instagram Rogerio Ceni)

REPUBLIK BOBOTOH - Kiper muda asal Papua sukses mencetak gol melalui tendangan bebas pada ajang PON XX Papua.

Jhon Rericnal Pigai membantu tim sepak bola Papua unggul 4-0 atas Nusa Tenggara Timur (NTT) pada babak penyisihan Grup A.

Aksi Jhon mengingatkan kita pada beberapa kiper dunia seperti Jose Luis Chilavert dari Paraguay, Rene Higuita asal Kolombia, dan Rogerio Ceni dari Brasil.

Ketiganya merupakan penjaga gawang yang kerap mencetak gol melalui tendangan bebas dan penalti.

Pelatih Papua Eduard Ivakdalam mengatakan, apa yang dilakukan Jhon Rericnal Pigai adalah buah dari latihannya selama ini.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Tetapi dengan kepercayaan yang hebat, yang kasih dia untuk tendangan bebas, kaki kirinya sangat luar biasa dan dalam tim tadi bolanya ada di posisi tengah dan ini harus ada orang kiri dan kanan, dan itu peluang yang besar," kata Eduard Ivakdalam dikutip dari Antara.

"Saya tahu dia (Jhon) tiga kali cetak gol dari tendangan bebas karena ini sudah dilakukan dalam latihan terus menerus," imbuh mantan pemain Persipura ini.

Menurut Edu -sapaan akrabnya-, Jhon merupakan eksekutor kedua bola mati yang dimiliki oleh tim sepak bola Papua.

Bahkan di laga tersebut, Jhon Rericnal Pigai hampir mencetak gua gol andai tendangan penaltinya tidak di blok oleh kiper NTT.

"Baik penjaga gawang selama ini penalti cukup baik dan dalam beberapa uji coba kita kasih dia kesempatan penalti, dia mampu lakukan itu," ungkap Eduard.

"Kita punya kiper mampu lakukan itu, makanya saya tadi percaya untuk dia harus ambil penalti karena selama ini ada Ricky (Ricardo Cawor), ada dia orang kedua, ada orang ketiga. Dia mampu lakukan itu hanya tadi memang gagal," kat Eduar Ivakdalam.

Empat gol yang dicetak Papua ke gawang NTT dihasilkan Ricky Ricardo Cawor (dua gol), Jhon Rericnal Pigai, dan Rafiko B.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini