Ada Pelatih Klub Liga 1 yang Diincar Tim Liga Inggris, Siapa Dia?

Ada Pelatih Klub Liga 1 yang Diincar Tim Liga Inggris, Siapa Dia? Ilustrasi Logo dan Klub Liga 1 2021-2022. (Desain Adam Husein/Republikbobotoh.com)

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster dikabarkan masuk dalam daftar kandidat pelatih klub Liga Inggris, Cardiff City.

Pelatih asal Irlandia Utara tersebut, disebut-sebut jadi salah satu calon pengganti pelatih legendaris Republik Irlandia, Mick McCarthy yang dipecat.

Mick McCarthy dipecat pada 23 Oktober 2021, menyusul rangkaian hasil buruk yang diraih klub asal Wales tersebut di kompetisi Divisi Championship Liga Inggris.

Terakhir Cardiff kalah 0-2 dari Middlesbrough, kekalahan tersebut merupakan yang ke-8 secara beruntun dialami Cardiff City di semua ajang kompetisi.

Rumor Paul Munster jadi kandidat pelatih Cardiff City, tak hanya dikabarkan oleh media Indonesia, juga media asal negaranya. Salah satunya adalah Belfast Telegraph.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Former Linfield ace Paul Munster thrilled to be linked with Cardiff job (Mantan bintang Linfield Paul Munster senang dikaitkan dengan pekerjaan Cardiff)," tulis Belfast Telegraph.

Sementara dikutip dari Bola.com, Paul Munster, malah mengaku tidak tahu dengan kabar yang menyebutkan dirinya masuk kandidat pelatih Cardiff City, klub yang beberapa musim sebelumnya, sempat mentas di kasta tertinggi Liga Inggris.

"Saya tidak tahu berita tersebut datang dari mana. Yang jelas, sekarang saya fokus ke Bhayangkara FC karena berita di media terkadang benar, kadang salah," kata Paul Munster selepas pertandingan melawan Borneo FC dikutip dari Bola.com.

Meski mengaku senang, tapi Paul Munster tak ingin kabar tersebut mengganggu kewajibannya dengan Bhayangkara FC.

"Sesuatu yang bagus sebenarnya karena bisa diketahu bekerja di sini bersama Bhayangkara FC. Akan tetapi, saya tidak mau sampai ada gangguan untuk pekerjaan yang sedang dijalani di sini," tegas Paul Munster.

Pada Agustus 2019, Paul Munster akhirnya dipercaya menukangi Bhayangkara FC. Sampai saat ini, pelatih berusia 39 tahun itu menjadi juru taktik klub berjulukan The Guardian tersebut.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini