RD Ungkap Orang Pertama yang Memberinya Tawaran Melatih RANS Cilegon FC

RD Ungkap Orang Pertama yang Memberinya Tawaran Melatih RANS Cilegon FC Rahmad Darmawan. (Maduraunitedfc.com)

REPUBLIK BOBOTOH - Rahmad Darmawan blak-blakan bercerita proses dirinya menerima tawaran melatih klub Liga 2, RANS Cilegon FC.

Tak perlu lama-lama bagi pelatih yang akrab disapa RD itu menganggur, karena sehari setelah mengakhiri kerja sama dengan Madura United, dia mendapat tawaran melatih RANS Cilegon FC.

Adalah Bambang Nurdiansyah (Banur), orang pertama yang memberinya tawaran menjadi pelatih RANS Cilegon FC.

Mungkin terasa 'aneh' karena Banur saat menghubungi RD masih berstatus sebagai pelatih RANS Cilegon FC. Dengan kata lain menawarkan untuk menggantikannya.

Banur sendiri tak lantas pergi dari RANS Cilegon FC karena dengan masuknya RD, dia menempati posisi sebagai Direktur Teknik.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Sangat mendadak. Sehari setelah selesai dengan Madura United, saya langsung dihubungi Coach Banur (Bambang Nurdiansyah). Manajemen RANS juga ikut menjalin kontak," cerita RD dikutip dari Bola.net, Jumat 12 November 2021.

"Sedikit lega karena masih bisa menjaga silaturahmi dengan sesama pelatih, apalagi saya diminta secara langsung untuk bersedia menangani tim ini," katanya menambahkan.

Tugas RD di RANS Cilegon cukup berat karena dituntut untuk memastikan klub milik pesohor, Raffi Ahmad itu, minimal mempertahankan posisinya saat ini di urutan kedua klasemen Grup B Liga 2 musim 2021.

RD mengungkapkan, tantangan yang dihadapi RANS Cilegon FC di sisa putaran grup cukup berat karena dia menilai lawan memiliki motivasi berlipat.

"RANS kesebelasan elite. Tim lawan akan selalu termotivasi untuk mengalahkan. Untuk itu, kami siapkan kontra-strategi untuk meredam lawan," tutur RD.

RD juga mengungkapkan dirinya ingin fokus ke pertandingan terdekat. Masih ada tiga pertandingan ke depan yang diharapkan bisa disapu bersih.

RANS Cilegon FC menyisakan tiga laga, masing-masing menghadapi Perserang Serang, Badak Lampung FC dan PSKC Cimahi.

"Saya ingin fokus ke pertandingan melawan Perserang terlebih dahulu. Buat pemain, saya berharap bisa cepat dalam menyerap strategi yang disiapkan," imbuh RD.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini