Suasana dan Percaya Diri Timnas Indonesia Meningkat, Pelatih Ungkap Penyebabnya

Suasana dan Percaya Diri Timnas Indonesia Meningkat, Pelatih Ungkap Penyebabnya Timnas Indonesia berfoto bersama sebelum bertolak ke Turki. (PSSI.org)

REPUBLIK BOBOTOH - Kondisi Timnas Indonesia sangat baik jelang laga ujicoba melawan Afghanistan di Stadion Gloria, Antalya, Turki, Selasa 16 November 2021. Pelatih Shin tae-yong mengatakan, suasana dan kepercayaan diri Victor Igbonefo meningkat.

Pelatih asal Korea Selatan tersebut mengungkapkan, kemenangan atas Taiwan di babak playoff kualifikasi Piala Asia 2023 mampu mendongkrak motivasi para pemainnya. Oleh karena itu, Shin percaya anak asuhnya mampu tampil baik pada laga uji coba nanti.

“Memang tidak ada yang cedera, walaupun perjalanan jauh membuat kondisinya capek tapi kemauan dari pemain sangat tinggi, jadi mungkin bisa menunjukkan performa yang terbaik di pertandingan nanti,” kata Shin Tae-yong.

“Jadi setelah menang melawan Chinese Taipei sangat baik, mulai dari suasana dan juga percaya diri dari pemain pun memang sangat tinggi. Jadi dari feelnya sangat dapat dan juga sangat baik suasana semuanya,” ungkapnya.

Tak hanya itu, Shin Tae-yong pun menyebut bahwa komunikasi para pemain mempunyai peranan penting dalam meningkatkan kepercayaan diri.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Hadirnya beberapa nama pemain baru pada TC kali ini juga menjadi kesempatan bagi mereka untuk bermain pada laga kontra Afghanistan. Shin Tae-yong juga mengungkapkan bahwa kemungkinan akan menggunakan pemain-pemain baru pada laga berikutnya.

“Mungkin akan ada pemain-pemain baru yang akan dimainkan untuk pertandingan berikutnya,” kata Shin Tae-yong.

"Selain kemenangan, memang ingin melihat permainan yang kita inginkan apakah bisa dilakukan atau tidak," tukasnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini