Pemain Persib Diberi Jatah Libur Satu Hari, Robert Alberts Ungkap Alasannya

Pemain Persib Diberi Jatah Libur Satu Hari, Robert Alberts Ungkap Alasannya Pelatih Persib Robert Alberts. (MO Persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persib Bandung Robert Alberts memberikan waktu libur satu hari kepada anak asuhnya, Selasa 30 November 2021.

Usai laga melawan Arema, para pemain baru mendapatkan program pemulihan dari tim pelatih pada Senin 29 November 2021.

Menurut laporan laman resmi klub, Persib dijadwalkan akan kembali menggelar latihan bersama pada Rabu 1 Desember 2021.

"Kalian akan libur full satu hari dan akan kembali berlatih, Rabu 1 Desember 2021 sore," kata Robert kepada pemain dikutip dari laman resmi klub.

Robert beralasan, Persib mempunyai waktu yang cukup panjang untuk mempersiapkan diri menghadapi Madura United di pekan 15 Liga 1 2021 yang berlangsung Sabtu 4 Desember 2021.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Berbeda dengan sebelumnya, kali ini ada waktu lima hari sebelum kembali bertanding. Pada laga-laga sebelumnya hanya tiga hari," demikian pernyataan di laman resmi Persib.

Laga Persib kontra Madura United akan digelar di Stadion Manahan Solo.

Persib saat ini menempati posisi ketiga klasemen sementara Liga 1 2021 dengan raihan 28 poin.

Kekalahan dari Arema membawa Persib turun satu peringkat, sehingga posisinya digeser Singo Edan yang mengumpulkan 29 poin.

Hingga pekan 14, puncak klasemen sementara Liga 1 masih dipegang oleh Bhayangkara FC dengan raihan 30 poin.**

V

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini