REPUBLIK BOBOTOH - Tak banyak pemain Persib yang tampil di atas 1.000 menit pada putaran pertama Liga 1 2021. Dari 17 pertandingan yang sudah dijalani, hanya ada 5 pemain yang bermain di atas catatan waktu tersebut.
Mereka adalah Wander Luiz, Febri Hariyadi, Marc Klok, Mohammed Rashid, dan Nick Kuipers. Kelima pemain tersebut menjadi pemain yang paling sering tampil di putaran pertama.
Sementara Wander Luiz dan Febri Hariyadi menjadi pemain yang belum pernah absen hingga seri ketiga, dimana keduanya selalu tampil dalam 17 pertandingan.
Menurut catatan laman resmi Persib, Wander Luiz, sosok yang sudah resmi dicoret menjadi pemain yang hampir bermain full time dalam setiap pertandingan.
Wander Luiz hanya satu kali tidak tampil full time saat Persib menghadapi PS Sleman. Pada laga tersebut, penyerang asal Brasil itu tampil sebagai pemain pengganti di babak kedua.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Sementara Febri Hariyadi tidak tergantikan dalam delapan pertandingan. Pada 9 pertandingan lainnya, Febri harus berbagi kesempatan dengan pemain lain.
Febri tampil full time pada pertandingan Persib kontra Borneo FC, PSM Makassar, PSIS Semarang, Persipura Jayapura, Persija Jakarta, Persiraja Banda Aceh, Madura United, dan Persik Kediri.
Selanjutnya ada nama Nick Kuipers yang masuk dalam daftar pemain paling lama mendapat menit bermain. Pemain asal Belanda itu absen dalam dua pertandingan akibat akumulasi kartu kuning.
Dua pemain lainnya yaitu Marc Klok dan Mohammed Rashid. Keduanya masuk dalam daftar pemain dengan menit bermain di atas 1.000 menit.
Daftar pemain Persib yang bermain di atas 1.000 menit:
1. Wander Luiz (dicoret) - 1.484 menit (17 pertandingan)
2. Febri Hariyadi - 1.305 menit (17 pertandingan)
3. Marc Klok - 1.290 menit (15 pertandingan)
4. Nick Kuipers - 1.251 menit (15 pertandingan)
5. Mohammed Rashid 1.122 menit (13 pertandingan).**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana